1. HubSpot
HubSpot menjadi perusahaan ternama sejak performa Inbound Marketing pada software CRM mereka memberikan perubahan yang signifikan bagi perusahaan – perusahaan yang menjadi pengguna atau kliennya.
Produk – produk dari HubSpot sendiri terbagi menjadi marketing, sales, service, dan CMS. Tools marketing membantu perusahaan untuk mengembangkan jaringan serta mempersingkat waktu interaksi antara perusahaan dengan konsumen dengan memaksimalkan fungsi otomasi. Selain itu, perusahaan pengguna software CRM dari HubSpot mendapat analisa data yang akurat pula. Kelebihan dari HubSpot yang jarang ditemukan pada software lain adalah adanya integrasi berupa add-on untuk Gmail atau Office 365.
Di lansir dari HubSpot.com , HubSpot sangat sesuai untuk:
Perorangan
Tim kecil sampai sedang
Startups
Bisnis kecil sampai sedang
Marketing
Sales
Service
CMS (Content Management System)
E-commerce
2. Pipedrive
Pipedrive adalah platform CRM yang memusatkan perhatiannya untuk meningkatkan penjualan serta pendapatan perusahaan.
Seperti software CRM pada umumnya, pipedrive memiliki sistem manajemen untuk sales pada perusahaan seperti data komunikasi untuk tiap – tiap konsumen, bedanya adalah pipedrive memiliki fitur – fitur yang berpusat pada tingkat kepuasan pelanggan serta pengalaman pelanggan. Selain itu, Pipedrive memaksimalkan fungsi otomasi pada transaksi dan interaksi yang sedang berlangsung. Pipedrive sendiri merupakan software yang mudah dimengerti karena mayoritas dari fitur – fitur pipedrive berupa visual (Interface Oriented) baik dari sisi aktifitas maupun sisi analisa. Begitu pula pada apps mobile Pipedrive di iOS dan Androids. Pipedrive unggul dari sisi kemudahan menggunakannya.
Di lansir dari , Pipedrive.com, Pipedrive sangat sesuai untuk:
Startups
Bisnis kecil sampai sedang
Otomasi alur kerja
Manajemen pipeline
Mobile Software
E-commerce
3. Microsoft Dynamics 365
Ketika mendengar Microsoft sebagai penyedia software CRM maka tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Microsoft menyediakan Microsoft Dynamics 365 sebagai SaaS yang fokus pada all-in-one CRM dan ERP.
Microsoft Dynamics 365 menggunakan bantuan Artificial Intelligence untuk membantu perusahaan menemukan segmentasi konsumen yang sesuai untuk produk perusahaan tersebut. CRM pada Microsoft Dynamics 365 sendiri memiliki fitur yang cukup lengkap berikut dengan otomasinya dalam proses penjualan produk. Selain itu, Microsoft Dynamics 365 memberikan analisa serta peramalan trend pasar bagi perusahaan secara detil. Kelebihan dari Microsoft Dynamics 365 adalah kustomisasi API serta fitur – fitur ekstra seperti manajemen proyek dan akutansi.
Di lansir dari dynamics.microsoft.com, Microsoft Dynamics 365 sangat sesuai untuk:
Bisnis menengah
Perusahaan
Contact Management Software
Lead Management
Business Intelligence
Manajemen Proyek
4. Mailchimp
Awalnya, Mailchimp merupakan perusahaan SaaS yang fokus pada subkripsi surat elektronik dan manajemen berita/iklan. Sekarang, Mailchimp telah bertansformasi menjadi platform penyedia CRM bagi tim marketing perusahaan.
Mailchimp memusatkan fitur – fiturnya pada marketing perusahaan secara menyeluruh seperti blast mail campaign, social media ads, dan laman situs untuk brand/perusahaan kliennya. Mailchimp memiliki fitur penentu segmen untuk menemukan konsumen yang sesuai. Selain itu, Mailchimp memiliki kelebihan seperti survey serta integrasi API dengan software – software dasar seperti Mail dan Browser.
Di lansir dari mailchimp.com , Mailchimp sangat sesuai untuk:
Perorangan
Tim kecil hingga sedang
Startups
Bisnis kecil
Marketing
Surveys
5. Qontak by Mekari
Qontak berasal dari Indonesia, Qontak merupakan software CRM yang memiliki fitur cukup lengkap dengan harga bersaing.
Kelebihan dari Qontak adalah integrasi WhatsApp Business API dengan sistem CRM. Melihat pengguna WhatsApp di Indonesia yang mencapai 84,8 Juta pengguna (Juni, 2021) fitur ini menjadi salah satu fitur favorit para penggunanya. Selain itu, ada pula fitur – fitur seperti kustomisasi, mobile apps, omnichannel dan lainnya.
Di lansir dari , qontak.com, Qontak sangat sesuai untuk:
Startups
Bisnis
Otomasi Inbound dan Outbound
Mobile Software
E-commerce
Selain 5 perusahaan penyedia software atau aplikasi CRM, kami PT. Exa Mitra Solusi baru – baru ini juga merilis software contact center solution EXATECH.
Seperti namanya, EXATECH berfokus pada contact center perusahaan dimana antara lain berupa customer service, telemarketing, telesurvey, televerification dan telecollection. Fitur – fitur pada EXATECH sangat lengkap dan mumpuni untuk menjadi platform CRM perusahaan. Mulai dari Omnichannel integration, WhatsApp Business API, Sumber daya manusianya, hingga ketersediaan infrastruktur berupa tempat dan hardwarenya.
Contact Center Software EXATECH merupakan sistem yang mengkombinasi antara proses, strategi dan kebijakannya menjadi sebuah proses bisnis yang terintegrasi, keunggulan perusahaan menggunakan Contact Center Software EXATECH antara lain adalah:
Mempermudah proses komunikasi antara Pelanggan dan Perusahaan
Merekam dan menyimpan data historis perusahaan yang berguna untuk riset dan pengembangan perusahaan
Memastikan kualitas dan kecepatan layanan dengan satu software yang mengintegrasi seluruh platform komunikasi
Pengeluaran biaya lebih rendah dan memiliki hasil yang lebih efisien
Produktivitas meningkat tanpa menambah beban kerja contact center officer
Contact Center Software EXATECH juga menawarkan fleksibilitas tinggi dalam hal penyesuaian. Baik rekaman data pelanggan dan laporan manajemen dapat disesuaikan agar sesuai dengan tujuan analitis. Misalnya, suara data pelanggan dapat disimpan dan didengarkan kembali dengan tujuan evaluasi kesalahan maupun penerimaan kritik dan saran.
Comments